Lowongan Kerja RSGM Nala Husada – sentraloker.net – Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Nala Husada Universitas Hang Tuah Surabaya sedang membuka kesempatan berkarir pada posisi sebagai berikut :
Penata Radiologi (1 orang)
- Pendidikan D3 Radiologi
Rekam Medik (2 orang)
- Pendidikan D3 Rekam Medik
Asisten Apoteker (2 orang)
- Pendidikan D3 Farmasi
Perawat Gigi (2 orang)
- Pendidikan D3 Keperawatan Gigi
Dokter Umum (2 orang)
- Pendidikan S1 Dokter Umum
Perawat Umum (2 orang)
- Pendidikan D3 Perawat Umum
Tata Usaha (2 orang)
- Pendidikan SMK/SMA
Persyaratan Umum :
- Warga Negara Indonesia
- Usia maksimal 35 tahun
- Tidak bertato
- Berkelakuan baik, tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang mempunyai kekuatan hukum tetap
- Tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat, atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil atau diberhentikan dengan tidak hormat sebagai Pegawai Swasta
- Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil atau Pegawai Negeri Sipil
- Tidak sedang terkait kontrak dengan Lembaga/Perusahaan lain
- Dapat bekerjasama secara tim dan individu
- Dalam kondisi sehat jasmani dan rohani serta tidak terlibat pengguna Narkoba (ditujukan dengan Surat Keterangan Dokter)
Pendaftaran
Pelamar mengajukan permohonan secara tertulis yang ditujukan/dialamatkan kepada:
DIREKTUR RSGM NALA HUSADA
UNIVERSITAS HANG TUAH SURABAYA
Jl. Arief Rahman Hakim 150 Surabaya
Kode Pos 60111
Keterangan Lain :
- Penyerahan berkas lamaran paling lambat pada tanggal 8 November 2019
- Hanya kandidat terbaik yang akan diproses untuk mengikuti seleksi
- Sumber
Tentang Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Nala Husada Universitas Hang Tuah Surabaya
Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Nala Husada Universitas Hang Tuah Surabaya, dibangun pada tahun 2002 tepatnya di wilayah Surabaya Timur Jalan Arif Rahman Hakim No. 150. Memiliki fungsi melaksanakan pelayanan kesehatan gigi dan mulut yang mengutamakan kegiatan pengobatan dan pemulihan pasien yang dilaksanakan secara terpadu dengan upaya peningkatan dan pencegahan serta melaksanakan upaya rujukan.
Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Nala Husada Universitas Hang Tuah Surabaya didukung oleh dokter, dokter gigi spesialis, apoteker, para medis, tenaga administrasi dan teknologi kedokteran gigi yang memadai.