Lowongan Kerja PT Perusahaan Listrik Nasional (Persero)

Rekrutmen PT PLN (Persero) – PT. PLN (Persero) saat ini kembali memberikan kesempatan berkarir bagi lulusan diploma dan sarjana melalui Lowongan Kerja PT PLN (Persero) Tahun 2019 dengan menempati posisi sebagai berikut :

Pengumuman Rekrutmen Umum PLN Tahun 2019

Posisi yang dibutuhkan :

  • Magister Teknik :
    1. Teknik Elektro (Power System)
    2. Teknik Mesin (Konversi Energi)
    3. Teknik Metalurgi
    4. Teknik Sipil
    5. Teknik Industri
    6. Energi Baru Terbarukan
  • Magister Non Teknik :
    1. Manajemen Bisnis/Administrasi Bisnis
    2. Manajemen Pemasaran
    3. Manajemen Strategis

Persyaratan :

  • Bersedia tidak menikah selama menjalani Diklat Prajabatan
  • Program Studi S1 harus linier dengan program studi S2
  • Lulus S2 dengan batas kelahiran 1989 dan sesudahnya
  • Indeks Prestasi Komulatif (IPK)
  • Untuk persiapan pendaftaran Online, peserta diharapkan dapat menyiapkan berkas dalam bentuk soft copy sebagai berikut :
    1. KTP
    2. Ijazah/Surat Keterangan Lulus
    3. Transkrip Akademik
    4. Akte Kelahiran
  • Pelamar hanya diperbolehkan memilih 1 (satu) Bidang/ Jurusan sesuai tingkat pendidikan dan program studi/ bidang. Pelamar tidak dapat melamar ke jenjang yang tidak sesuai dengan ijazah yang dimiliki.
  • Lokasi Tes : London & Jakarta

Pelamar WAJIB menyiapkan berkas pendaftaran berikut dan disampaikan pada saat wawancara akhir. Apabila tidak dapat melengkapi berkas, maka peserta dinyatakan GUGUR. Berikut adalah berkas yang harus dikumpulkan:

  1. Riwayat Hidup (CV)
  2. Asli dan Copy akta kelahiran
  3. Asli dan Copy Ijazah/ Surat Keterangan Lulus yang dilegalisasi
  4. Asli dan Copy transkrip nilai terakhir yang dilegalisasi
  5. Asli dan Copy KTP
  6. Pas foto terbaru berwarna ukuran 3×4 sebanyak 1 lembar (nama peserta ditulis di belakang foto)
  7. Surat Keterangan Catatan Kriminal (SKCK) dari Kepolisian
  8. Surat Keterangan Bebas Narkoba (SKBN) dari Kepolisian atau Rumah Sakit
  9. Melampirkan surat keterangan dari DIKTI mengenai kesetaran jenjang pendidikan dan IPK.

Pendaftaran

Pendaftaran dilakukan secara online di bawah ini :

Keterangan Lain :

  • Pendaftaran dibuka hingga tanggal 3 November 2019.
  • Tidak ada korespondensi berkaitan dengan rekrutmen ini dan keputusan Tim Penerimaan Pegawai tidak dapat diganggu gugat.
  • Tidak dipungut biaya apapun dalam mengikuti seleksi yang diselenggarakan oleh PT PLN (Persero).
  • Tidak ada sistem refund atau penggantian biaya transportasi dan akomodasi yang berkaitan dengan pelaksanaan seleksi. PT PLN (Persero) tidak bertanggungjawab atas setiap bentuk kerugian yang ditimbulkan akibat penipuan yang mengatasnamakan PT PLN (Persero).
  • PT PLN (Persero) berhak menentukan profesi lainnya di luar profesi yang dilamar tanpa meminta persetujuan peserta terlebih dahulu.

Tentang PT PLN (Persero)

Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PT. PLN (Persero) adalah BUMN yang bergerak dalam bidang penyelenggara usaha penyediaan tenaga listrik bagi kepentingan umum dalam jumlah dan mutu yang memadai serta memupuk keuntungan dan melaksanakan penugasan Pemerintah di bidang ketenagalistrikan dalam rangka menunjang pembangunan dengan menerapkan prinsip-prinsip Perseroan Terbatas.

Sejarah berdirinya ketenagalistrikan di Indonesia berawal di akhir abad ke 19 saat beberapa perusahaan asal Belanda yang bergerak di bidang pabrik gula dan pabrik teh mendirikan pembangkit listrik untuk keperluan sendiri. Pada masa pendudukan Jepang pada tahun 1942-1945, terjadi peralihan pengelolaan perusahaan- perusahaan Belanda tersebut oleh Jepang, setelah Belanda menyerah kepada pasukan tentara Jepang di awal Perang Dunia II.

Di akhir Perang Dunia II pada bulan Agustus tahun 1945, terjadi proses peralihan kekuasaan saat Jepang menyerah kepada Sekutu. Kesempatan tersebut dimanfaatkan oleh para pemuda dan buruh listrik melalui delegasi Buruh/Pegawai Listrik dan Gas yang bersama-sama dengan Pimpinan KNI Pusat berinisiatif menghadap Presiden Soekarno untuk menyerahkan perusahaan-perusahaan tersebut kepada Pemerintah Republik Indonesia. Pada 27 Oktober 1945, Presiden Soekarno memberi respon dengan membentuk Jawatan Listrik dan Gas di bawah Departemen Pekerjaan Umum dan Tenaga dengan kapasitas pembangkit tenaga listrik sebesar 157,5 MW.

Jawatan Listrik dan Gas diubah menjadi BPU-PLN (Badan Pimpinan Umum Perusahaan Listrik Negara) yang bergerak di bidang listrik, gas dan kokas yang dibubarkan pada tanggal 1 Januari 1965. Pada saat yang sama, 2 (dua) perusahaan negara yaitu Perusahaan Listrik Negara (PLN) sebagai pengelola tenaga listrik milik negara dan Perusahaan Gas Negara (PGN) sebagai pengelola gas diresmikan.

Status Perusahaan Listrik Negara (PLN) ditetapkan sebagai Perusahaan Umum Listrik Negara dan sebagai Pemegang Kuasa Usaha Ketenagalistrikan (PKUK) dengan tugas menyediakan tenaga listrik bagi kepentingan umum sesuai dengan Peraturan Pemerintah No.17 tahun 1972.

Sejak tahun 1994 status PLN beralih dari Perusahaan Umum menjadi Perusahaan Perseroan (Persero) dan juga sebagai PKUK dalam menyediakan listrik bagi kepentingan umum hingga sekarang sesuai dengan kebijakan Pemerintah yang memberikan kesempatan kepada sektor swasta untuk bergerak dalam bisnis penyediaan listrik.

Related Posts

Jadwal Seleksi Penerimaan Karyawan Perum Bulog

Perum BULOG bekerja sama dengan EXPERD Consultant untuk kegiatan Penerimaan Karyawan Perum Bulog Tahun 2023. Adapun kegiatan rekrutmen akan dilakukan secara online dalam beberapa tahap, sebagai berikut…

Tata Cara Pendaftaran Rekrutmen Perum Bulog

Tata Cara Pendaftaran Rekrutmen Perum Bulog – Seperti yang telah sentraloker informasikan sebelumnya, bahwa saat ini salah satu BUMN yaitu Perum Bulog sedang membuka penerimaan karyawan baru…

Rekrutmen Perum Bulog

Rekrutmen Perum Bulog – sentraloker.net – Perum Bulog yang merupakan sebuah perusahaan BUMN yang bergerak dalam bidang logistik pangan memberikan kesempatan berkarir kepada putra dan putri terbaik…

Lowongan Kerja BUMN PT SUCOFINDO (Persero)

Rekrutmen PT SUCOFINDO – sentraloker.net –  PT SUCOFINDO (PERSERO) saat ini kembali memberikan kesempatan berkarir bagi lulusan diploma dan sarjana melalui Lowongan Kerja PT SUCOFINDO (Persero) dengan…

Rekrutmen RSCM RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo

Rekrutmen RSCM – sentraloker.net – Rumah Sakit Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM)  merupakan rumah sakit milik pemerintah yang juga berfungsi sebagai RS pendidikan, salah satunya adalah Fakultas Kedokteran…

Rekrutmen PT Honda Prospect Motor

Lowongan Rekrutmen PT Honda Prospect Motor

Rekrutmen PT Honda Prospect Motor – sentraloker.net – PT Honda Prospect Motor sedang membuka kesempatan berkarir bagi Warga Negara Indonesia terbaik melalui Lowongan Kerja Terbaru untuk mengisi…